Universitas Budi Luhur Gelar Rapat Kerja Finalisasi Dokumen SPMI Sesuai Permendikbud Nomor 53 Tahun 2023

Jakarta, 23 April 2025 – Sebagai bagian dari komitmen dalam menjaga dan meningkatkan mutu pendidikan tinggi, Lembaga Penjaminan Mutu Universitas Budi Luhur menggelar Rapat Kerja Finalisasi Standar Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) Sesuai Permendikbudristek Nomor 53 Tahun 2023 pada tanggal 22 s/d 23 April 2025 yang bertempat di Ruang Rapat Rektorat Universitas Budi Luhur.

Acara dibuka secara resmi oleh Kepala Lembaga Penjaminan Mutu (LPM), Hendri Irawan, S.Kom., M.T.I., yang memberikan arahan terkait arah dan mekanisme penyusunan dokumen. Dalam sambutannya, beliau menekankan “Penyesuaian terhadap regulasi baru ini sangat penting, terutama untuk mempertahankan dan meningkatkan kualitas akademik yang sudah kami capai. Kegiatan ini juga menjadi langkah konkret menuju implementasi standar mutu yang lebih menyeluruh dan berkelanjutan. Dokumen standar yang sedang difinalisasi ini menjadi pedoman penting dalam pelaksanaan sistem mutu di perguruan tinggi. Tidak hanya soal akreditasi, tapi lebih jauh dari itu, tentang bagaimana lembaga pendidikan mampu merespon kebutuhan zaman dengan kualitas.” Ujar Hendri Irawan, S.Kom., M.T.I., Kepala Lembaga Penjaminan Mutu Universitas Budi Luhur.


Setelah sesi pembukaan, kegiatan dilanjutkan secara paralel di dua ruang:
1. Ruang Rapat Rektorat untuk finalisasi penyusunan Standar Pendidikan
2. Ruang Rapat Doktoral untuk finalisasi Standar Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM)
Selama dua hari, rapat kerja ini dihadiri oleh Pimpinan Perguruan Tinggi Universitas Budi Luhur, Pimpinan Direktorat, Pengelola Fakultas, Pengelola Program Studi, dan unit terkait. Kesediaan semua orang yang terlibat sangat diapresiasi mengingat semua termasuk petinggi di Universitas Budi Luhur. Kesadaran ini memberikan ide strategi pelaksanaan rapat yang efisien dan efektif dengan membagi pembahasan dalam dua ruang rapat secara paralel.
Rapat kerja ini merupakan kelanjutan dari penyusunan draf awal yang telah dilakukan pada Februari lalu. Melalui kegiatan ini, diharapkan tercapai tiga hal utama: tersusunnya dokumen standar SPMI sesuai regulasi terbaru, teridentifikasinya indikator mutu yang relevan untuk diterapkan di lingkungan universitas, serta pembagian peran dan tanggung jawab antar unit dalam mengimplementasikan standar mutu secara efektif. Seluruh proses penyusunan ini diharapkan mampu menghasilkan sistem mutu yang tidak hanya sesuai aturan, tetapi juga sejalan dengan nilai-nilai Kebudiluhuran yang menjadi fondasi Universitas Budi Luhur.















